Selasa, 08 April 2014

MIS NURUL IHSAN

 Guna memberikan kemudahan bagi anak-anak usia belajar di 4 RT dalam Kelurahan Sengeti, masyarakat melalui swadaya akan membangun Madrasah Ibtidayah Nurul Ihlas di RT 09 Keluarahan Sengeti. Lurah Sengeti Hj Rita AR telah menghadiri pelatakan batu pertama madrasah tersebut yang dihadiri oleh seluruh Ketua RT, Tokoh masyarakat, Pemuda dan Tokoh Agama

BANTUAN SAMISAKE 2013


 Sebanyak 4 buah rumah di Kelurahan Sengeti telah dibangun / direhab melalui dana samisake tahun 2013. Untuk tahun 2014 nanti Pemerintah Kelurahan telah mengusulkan ke Kantor Camat sebanyak 11 rumah lagi. Dan sampai pada saat ini baru pengecekan/ penentuan rumah yang tidak layak huni

HEARING DENGAN DPRD MUARO JAMBI

Hering dengan DPRD Muaro Jambi masalah pembangunan Jembatan Batang Hari III di Ruang Komisi Gabungan DPRD Kabupaten Muaro Jambi. Hadir dari Kelurahan Sengeti ; Lurah Sengeti, Ketua Lembaga Adat, Tokoh Pemuda, Tokoh Masyarakat dan Ketua LPM Sengeti

Dalam hering disebutkan bahwa pondasi bakal jembatan batang hari III tersebut dari Desa Rantau Majo menuju ke Pasar Sengeti yang banyak dilalui oleh pemungkiman penduduk

Kamis, 30 Januari 2014

Peresmian Pemakaian TPA Al Karomah

Sengeti, Dalam rangka mempelancar kegiatan proses belajar mengajar di Taman Pendidikan Al Qur'an (TPA) Al Karomah pimpinan ustadz Ngatmin SAg telah diresmikan pemakaiannya pada hari senin (20/01/2014) oleh Lurah Sengeti bertepatan dengan peringatan Maulid Nabi Besar Muhammad SAW di Rt. 18 Lorong Gambut.
Dalam sambutannya Lurah berharap agar masyarakat dapat memamfaatkan TPA ini sebagai wahana menimba ilmu keagamaan terutama bagi anak-anak usia dini. Kepada orangtua / wali murid yang hadir saat Lurah juga berharap untuk terus memotivasi anak-anaknya dan tidak bosan-bosan agar belajar di TPA yang diabangun oleh keluarga Almarhum H. Anton H Hamim.
Dalam kesempatan itu hadir Camat beserta ibu, H. Muhtar H Hamim beserta Ibu, ketua RT yang ada di Kelurahan Sengeti serta seluruh masyarakat Rt. 18 dan juga penceramah wanita dari Muara Bulian.
Dalam acara juga ditandai dengan penanda tanganan prasasti oleh H. Muhtar H, Hamin selaku keluarga donatur pembangunan TPA tersebut. Dimana TPA tersebut yang dibangun semula hanya swadaya masyarakat dengan dinding kayu dan lantai  seadanya atap seng dan sekarang sudah dibangun sedemikian rupa.

Twitter Delicious Facebook Digg Favorites More